Bismillah

Bismillah
Dengan nama Allah yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang

Jumat, 30 November 2012

Ternyata Islam Sudah Sempurna





Ternyata Islam Telah Sempurna

Ternyata Islam telah sempurna, Allah subhanahu wa ta’ala berfirman : “Pada hari ini telah Kusempurnakan untuk kamu agamamu, dan telah Ku-cukupkan kepadamu ni’mat-Ku, dan telah Ku-ridhai Islam itu jadi agama bagimu. (QS. Al Ma’idah : 3)
Ayat di atas turun kepada Nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam ketika hari Jum’at sore bertepatan dengan hari Arofah, sebagaimana riwayat dari ‘Umar bin Khaththab radhiyallahu ‘anhu yang diriwayatkan oleh Bukhori dan Muslim melalui jalan Thoriq bin Syihaab dalam kitab Shahih keduanya :
Umar bin Khaththab radhiyallahu ‘anhu berkata, “Sesungguhnya datang orang Yahudi dan berkata, ‘Wahai Amirul Mu’min, ada satu ayat di dalam kitabmu (al-Qur’an), jika ayat itu turun kepada kami yakni kepada bangsa Yahudi, niscaya kami menjadikan hari itu perayaan.’
Umar bin Khaththab bertanya, ‘Ayat apa itu?’
Orang Yahudi itu berkata, ‘Aku sempurnakan untukmu agamamu (QS. Al-Ma’idah : 3).’
Umar bin Khaththab radhiyallahu ‘anhu berkata, ‘Sesungguhnya aku tau hari diturunkan ayat ini, dan tempat turunnya. Ayat ini turun sedangkan Rasulullah berada di Arafah pada hari Jum’at.” (HR. Bukhari no. 45, Muslim no. 3017)
Ibnu Katsir rahimahullahu ta’ala berkata ketika menafsirkan ayat diatas, “Inilah nikmat Allah ‘azza wa jalla yang tebesar bagi umat ini di mana Allah telah menyempurnakan agama mereka, sehingga mereka pun tidak lagi membutuhkan agama lain selain agama ini, juga tidak membutuhkan nabi lain selain nabi mereka Muhammad shallallaahu ‘alaihi wa sallam. Oleh karena itu, Allah menjadikan Nabi Muhammad shallallaahu ‘alaihi wa sallam sebagai penutup para nabi, dan mengutusnya kepada kalangan jin dan manusia. Maka perkara yang halal adalah yang beliau shallallaahu ‘alaihi wa sallam halalkan dan perkara yang haram adalah yang beliau shallallaahu ‘alaihi wa sallam haramkan.” (Tafsir Al Qur’an Al ‘Azhim, pada tafsir surat Al Ma’idah ayat 3)
Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Tidaklah tertinggal sesuatu pun yang mendekatkan ke Surga dan menjauhkan dari Neraka melainkan telah dijelaskan semuanya kepada kalian.” (HR. Ahmad IV/126-127, Abu Dawud no. 4607, Tirmidzi no. 2676)
Dalam lafazh lain disebutkan bahwa, “Tidak ada sesuatupun yang bisa mendekatkan seseorang ke Surga dan menjauhkannya dari Neraka melainkan telah aku jelaskan semua kepada kalian.” (HR. Ahmad V/153, Ath-Thabrani II/155 no. 1647)
Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “‘Tidaklah aku tinggalkan sesuatu pun dari perintah-perintah Allah kepada kalian, melainkan telah aku perintahkan kepada kalian. Begitu pula tidaklah aku tinggalkan sesuatu pun dari larangan-larangan Allah kepada kalian melainkan telah aku larang kalian darinya.” (HR. asy-Syafi’i dalam kitab ar-Risalah hlm. 87-93 no. 289, al-Baihaqi VII/76 lihat Silsilah al-Ahaadiits ash-Shahihah no. 1803)
Dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anhu ia berkata, “Barangsiapa yang menyangka (menuduh) Muhammad shallallaahu ‘alaihi wa sallam menyembunyikan sesuatu dari apa-apa yang diturunkan Allah, sungguh ia telah membuat kedustaan yang sangat besar terhadap Allah tabaraka wa ta’ala. Padahal Allah telah berfirman : “Hai Rasul, sampaikanlah apa yang di turunkan kepadamu dari Tuhanmu. Dan jika tidak kamu kerjakan (apa yang diperintahkan itu, berarti) kamu tidak menyampaikan amanat-Nya.” (QS. Al-Maidah : 67) [HR. Bukhari no. 7380, Muslim no. 177]
Imam Malik rahimahullahu ta’ala berkata, “Barangsiapa yang membuat bid’ah dalam Islam yang ia memandangnya suatu kebaikan, maka sungguh ia telah menuduh Muhammad shallallaahu ‘alaihi wa sallam mengkhianati risalah. Hal itu dikarenakan Allah telah berfirman: “Pada hari ini telah Ku-sempurnakan untuk kamu agamamu.” (QS. Al-Ma’idah : 3)
Maka apa saja yang pada hari itu (yaitu hari dimana Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam beserta para shahabatnya masih hidup) bukan merupakan bagian dari agama, maka begitu pula pada hari ini bukan menjadi bagian dari agama.” (Al-I’tisham I/49)
Subhanallah, sungguh indah perkataan Imam Malik rahimahullah diatas.
Islam itu sebenarnya mudah, tidak perlu membuat-buat perkara baru dalam agama yang tidak ada dasarnya dari syari’at cukup baginya mendengar dan taat pada Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wa sallam.

Sumber  :


1 komentar:

  1. This is how my pal Wesley Virgin's adventure starts with this SHOCKING AND CONTROVERSIAL VIDEO.

    Wesley was in the military-and shortly after leaving-he found hidden, "mind control" tactics that the government and others used to get everything they want.

    THESE are the exact same methods tons of famous people (especially those who "became famous out of nowhere") and top business people used to become wealthy and successful.

    You probably know that you use only 10% of your brain.

    That's really because most of your BRAINPOWER is UNCONSCIOUS.

    Perhaps this expression has even occurred IN YOUR own mind... as it did in my good friend Wesley Virgin's mind 7 years back, while driving a non-registered, garbage bucket of a vehicle without a driver's license and $3.20 on his debit card.

    "I'm absolutely frustrated with going through life check to check! When will I get my big break?"

    You've taken part in those thoughts, isn't it so?

    Your success story is waiting to be written. Go and take a leap of faith in YOURSELF.

    Learn How To Become A MILLIONAIRE Fast

    BalasHapus